DPUPR Rutin Evaluasi Proyek

DPUPR mendampingi Komisi III DPRD melaksanakan sidak proyek pondok lansia.

KOTA MADIUN (DinasPUPR) – Kepala DPUPR Kota Madiun, Thariq Megah mengakui seluruh pekerjaan fisik telah sesuai dengan jadwal. Menurutnya, semua ini tidak lepas dari kerjasama yang baik antara eksekutif dan legeslatif.

Selain itu, di awal tahun pihaknya juga melakukan antisipasi dengan percepatan lelang.

“Alhamdulillah hasil baik itu di antaranya karena kerjasama yang baik antara eksekutif dan legislatif. Kami juga melakukan percepatan lelang, dan juga optimalisasi terkait pekerjaan, pengawasan, dan perencanaan sejak awal tahun lalu,” katanya, saat mengikuti sidak Komisi III DPRD, Rabu (15/11/2023).

Selama tahun 2023, lanjut Thariq, tidak ada kendala yang berarti dalam pembangunan proyek fisik. Itu karena setiap bulan DPUPR juga rutin melakukan evaluasi internal.

Bahkan setiap proyek juga mendapatkan perhatian lebih dari Walikota Madiun, Maidi. Artinya, saat melaksanakan gowes bersama kepala OPD, walikota tak lupa mengecek sejumlah proyek yang sedang dikerjakan.

“Dari skala dinas memang setiap bulan kita evaluasi, selain itu juga pak Wali Kota sering sidak dan evaluasi,” jelasnya.

Sedangkan secara keseluruhan, tahun ini DPUPR menangani 98 paket pekerjaan. Dari paket tersebut, 70 pekerjaan telah selesai 100 persen. Sedangkan sisanya, dalam pengerjaan dan progresnya telah mencapai antara 80 sampai 95 persen.

“Ini rata-rata sudah mencapai 95 persen, dari total 98 paket sudah selesai sekitar 70 paket. Nanti semua selesai antara pertengahan Desember, namun kita upayakan selesai di akhir November atau awal Desember,” tandasnya. (*)

Tulisan ini dipublikasikan di Berita. Tandai permalink.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *